Rabu, Februari 23, 2011
Serahkan pada ahlinya
K
eberhasilan sebuah penataan taman pada sebuah ruang lansekap membutuhkan kemampuan untuk memahami tentang type apakah dari ruang tersebut untuk di rancang, mengerti tentang proses kehidupan natural/alami , memiliki kepekaan seni ( sense of art), menguasai hortikultur dan teknik konstruksi.
Tugas profesional seorang penata taman dalam ruang skala perancangan (design) adalah mempromosikan sebuah ruang sehingga dapat berfungsi secara ekologis dan estetika serta sebuah ruang dapat mengarahkan perasaan dan emosi dari penggunaan memenuhi kebutuhan ruang penghuninya baik pada sebuah ruang berupakan ruang privat (Taman rumah,Taman real estate) maupun ruang publik (Taman Kota,Taman Rekreasi )
Ruang pada sebuah lansekap rumah atau pada bangunan peruntukan lain adalah sesuatu yang dapat dirasakan dan dapat memberi makna simbolis, sehingga setiap ruang dapat dikatakan dapat berkomunikasi dengan perasaan emosi manusia yang melewati ruang tersebut dan secara tidak langsung akan memberikan stimulasi secara psikologis , oleh karena itu pemilihan sebuah material sangatlah penting dari segi tekstur, warna dan skala.
Merupakan peran seorang ahli dalam tata ruang luar untuk dapat menciptakan ruang-ruang yang mengarahkan emosi yang tercipta tersebut.
seorang penata taman haruslah dapat merencanakan dan mempromosikan ruang tersebut bagi kepentingan dan kebutuhan agar sesuai dengan pola kehidupan rutin penghuninya maupun pola kehidupan mahluk hidup lainnya yang berada dalam ruang tersebut.
Contoh,Sebuah tanah yang dibatasi oleh batas dinding merupakan sebuah ruang privat yang di miliki oleh penghuni tapi secara regional ,ruang atas tanah tersebut tidak berdiri sendiri akan tetapi terkait dan berhubungan secara langsung dengan ruang-ruang yang ada disekitarnya seperti ruang jalan,ruang pejalan kaki, ruang taman publik atau sebagainya.dikarenakan kehidupan mahluk yang merupakan bagian ekosistem tidak terikat oleh batas hak kepemilikan tanah tapi terikat secara ekologi lingkungan sebagai tempat hidupnya,seperti burung,kelelawar dan organisme lainnya.
Sehingga untuk mencapai sebuah hubungan yang harmonis antara ruang privat dengan ruang di sekitarnya maka perlu dilakukan sebuah perencanaan tataletak dan tata ruang dalam rumah yang dapat berinteraksi secara nyaman dan harmonis dengan ruang luar di sekitarnya.
Untuk selanjutnya pada skala Mikro,Ruang pada bagian interior sebuah rumah biasanya berbentuk patio ataupun Ruang pada bagian depan dan belakang rumah mestilah mempunyai hubungan secara langsung dengan karateristik type rumah dan kebutuhan penghuninya.
Disinilah tugas seorang penata taman dapat mempromosikan ruang lansekap itu secara fungsi dan estetika kepada penghuni.yang kadang tidak mutlak diisi dengan komposisi jenis tanaman dalam bentuk taman, karena bisa juga hanya dipromosikan secara estetika dan fungsi dengan menempatkan sebuah kolam air terjun yang berfungsi sebagai pendingin alami ruang dan dapat dikombinasikan dengan hobby pemilik rumah jika ternyata hobby akan ikan hias, dan ada juga sebuah ruang disisi depan atau belakang rumah di promosikan dengan nuansa galeri peletakan hasil karya seni patung atau seni pahat lainnya dengan taman hanya berlantaikan karpet hijau rumput di kombinasikan dengan sebuah gazebo sebagai tempat penikmat karya seni tersebut.
Dan pembuatan taman perlu di tangani dengan keahlian teknik karena taman tidak hanya berfungsi dari aspek estetika saja, lebih jauh lagi taman merupakan perwujudan dari kepribadian penghuninya serta dapat menjadi kesatuan dengan bentuk rupa arsitektur bangunan.
Beberapa orang berpikir bahwa mereka dapat melakukan penatan taman pada sebuah ruang lansekap sesuai dengan impian dengan kemampuan dirinya sendiri dan pada akhirnya mereka akan mengerti bahwa itu adalah sebuah kesalahan besar, seorang profesional penata taman adalah seseorang yang berpengetahuan dan terdidik, melalui pelatihan dan pengalaman dan mempunyai kelengkapan serta pedoman kerja mulai saat melakukan disain hingga proses pelaksanaannya.
Mereka dapat membantu klien untuk mendefinisikan apa yang klien inginkan terhadap sebuah ruang lansekap dan membantu dalam pelaksanaannya hingga terwujud. Dapat dikatakan seorang profesional merupakan ’problem solver’ itu yang menyebabkan seorang arsitek lansekap dilatih untuk melakukannya, dapat menemukan jalan kreatif sebagai pemecah masalah, dengan kemampuan ilmu perancangan dan konstruksi, arsitek lansekap dapat memperlihatkan beberapa alternatif disain yang mungkin tidak pernah terpikir oleh klien sebelumnya
Seorang profesional Arsitek lansekap dapat menterjemahkan impian, tujuan dan sasaran yang diinginkan dan di butuhkan oleh klien, dengan kemampuan individualnya dapat mengeksplorasi segala kemungkinan-kemungkinan disain dan mempelajari dan menganalisa dampak terhadap tapak ataupun lingkungan.Dengan bantuan profesional seorang arsitek lansekap, seorang klien bisa dapat menghemat pengeluaran dana dari hal-hal yang tidak diperlukan ,dapat dikatakan seorang arsitek lansekap bagaikan seorang konsultan keuangan dalam skala pembangunan konstruksi sebuah taman
Sebagai contoh sebuah perwujudan taman sebuah rumah dapat di bongkar dan ditata ulang selama masih dalam bentuk gambar 3D diatas kertas daripada harus membongkar pekerjaan taman yang terlanjur telah dilaksanakan , dan memikirkan serta merencanakan pengggunanan energi pada sebuah bangunan rumah dapat dilakukan dengan memaksimalkan panas dari matahari dan membiarkan sinar matahari menjadi optimal dan perancangan taman yang baik dapat mereduksi panas suhu, sebagai pendingin sehingga tagihan listrik bulan bisa terkendali dan berhemat.
Mereka dapat bekerja untuk menekan besarnya pengeluaran dengan memberikan alternative-alternatif material yang sesuai dengan fungsi dengan memprioritaskan unsur estetika tanpa melupakan pertimbangan-pertimbangan biaya perawatan sebuah karya taman. Sebuah disain taman yang baik akan meningkatkan nilai pada sebuah rumah tidak hanya nilai ekonomis jauh dari itu adalah nilai spiritual dan emosi penghuninya.
Pada akhirnya seorang arsitek lansekap dapat membuat klien tidur nyenyak tanpa dihinggapi dengan stress pada saat membangun sebuah taman,
Sudahlah….serahkan saja keahlinya….!!
eberhasilan sebuah penataan taman pada sebuah ruang lansekap membutuhkan kemampuan untuk memahami tentang type apakah dari ruang tersebut untuk di rancang, mengerti tentang proses kehidupan natural/alami , memiliki kepekaan seni ( sense of art), menguasai hortikultur dan teknik konstruksi.
Tugas profesional seorang penata taman dalam ruang skala perancangan (design) adalah mempromosikan sebuah ruang sehingga dapat berfungsi secara ekologis dan estetika serta sebuah ruang dapat mengarahkan perasaan dan emosi dari penggunaan memenuhi kebutuhan ruang penghuninya baik pada sebuah ruang berupakan ruang privat (Taman rumah,Taman real estate) maupun ruang publik (Taman Kota,Taman Rekreasi )
Ruang pada sebuah lansekap rumah atau pada bangunan peruntukan lain adalah sesuatu yang dapat dirasakan dan dapat memberi makna simbolis, sehingga setiap ruang dapat dikatakan dapat berkomunikasi dengan perasaan emosi manusia yang melewati ruang tersebut dan secara tidak langsung akan memberikan stimulasi secara psikologis , oleh karena itu pemilihan sebuah material sangatlah penting dari segi tekstur, warna dan skala.
Merupakan peran seorang ahli dalam tata ruang luar untuk dapat menciptakan ruang-ruang yang mengarahkan emosi yang tercipta tersebut.
seorang penata taman haruslah dapat merencanakan dan mempromosikan ruang tersebut bagi kepentingan dan kebutuhan agar sesuai dengan pola kehidupan rutin penghuninya maupun pola kehidupan mahluk hidup lainnya yang berada dalam ruang tersebut.
Contoh,Sebuah tanah yang dibatasi oleh batas dinding merupakan sebuah ruang privat yang di miliki oleh penghuni tapi secara regional ,ruang atas tanah tersebut tidak berdiri sendiri akan tetapi terkait dan berhubungan secara langsung dengan ruang-ruang yang ada disekitarnya seperti ruang jalan,ruang pejalan kaki, ruang taman publik atau sebagainya.dikarenakan kehidupan mahluk yang merupakan bagian ekosistem tidak terikat oleh batas hak kepemilikan tanah tapi terikat secara ekologi lingkungan sebagai tempat hidupnya,seperti burung,kelelawar dan organisme lainnya.
Sehingga untuk mencapai sebuah hubungan yang harmonis antara ruang privat dengan ruang di sekitarnya maka perlu dilakukan sebuah perencanaan tataletak dan tata ruang dalam rumah yang dapat berinteraksi secara nyaman dan harmonis dengan ruang luar di sekitarnya.
Untuk selanjutnya pada skala Mikro,Ruang pada bagian interior sebuah rumah biasanya berbentuk patio ataupun Ruang pada bagian depan dan belakang rumah mestilah mempunyai hubungan secara langsung dengan karateristik type rumah dan kebutuhan penghuninya.
Disinilah tugas seorang penata taman dapat mempromosikan ruang lansekap itu secara fungsi dan estetika kepada penghuni.yang kadang tidak mutlak diisi dengan komposisi jenis tanaman dalam bentuk taman, karena bisa juga hanya dipromosikan secara estetika dan fungsi dengan menempatkan sebuah kolam air terjun yang berfungsi sebagai pendingin alami ruang dan dapat dikombinasikan dengan hobby pemilik rumah jika ternyata hobby akan ikan hias, dan ada juga sebuah ruang disisi depan atau belakang rumah di promosikan dengan nuansa galeri peletakan hasil karya seni patung atau seni pahat lainnya dengan taman hanya berlantaikan karpet hijau rumput di kombinasikan dengan sebuah gazebo sebagai tempat penikmat karya seni tersebut.
Dan pembuatan taman perlu di tangani dengan keahlian teknik karena taman tidak hanya berfungsi dari aspek estetika saja, lebih jauh lagi taman merupakan perwujudan dari kepribadian penghuninya serta dapat menjadi kesatuan dengan bentuk rupa arsitektur bangunan.
Beberapa orang berpikir bahwa mereka dapat melakukan penatan taman pada sebuah ruang lansekap sesuai dengan impian dengan kemampuan dirinya sendiri dan pada akhirnya mereka akan mengerti bahwa itu adalah sebuah kesalahan besar, seorang profesional penata taman adalah seseorang yang berpengetahuan dan terdidik, melalui pelatihan dan pengalaman dan mempunyai kelengkapan serta pedoman kerja mulai saat melakukan disain hingga proses pelaksanaannya.
Mereka dapat membantu klien untuk mendefinisikan apa yang klien inginkan terhadap sebuah ruang lansekap dan membantu dalam pelaksanaannya hingga terwujud. Dapat dikatakan seorang profesional merupakan ’problem solver’ itu yang menyebabkan seorang arsitek lansekap dilatih untuk melakukannya, dapat menemukan jalan kreatif sebagai pemecah masalah, dengan kemampuan ilmu perancangan dan konstruksi, arsitek lansekap dapat memperlihatkan beberapa alternatif disain yang mungkin tidak pernah terpikir oleh klien sebelumnya
Seorang profesional Arsitek lansekap dapat menterjemahkan impian, tujuan dan sasaran yang diinginkan dan di butuhkan oleh klien, dengan kemampuan individualnya dapat mengeksplorasi segala kemungkinan-kemungkinan disain dan mempelajari dan menganalisa dampak terhadap tapak ataupun lingkungan.Dengan bantuan profesional seorang arsitek lansekap, seorang klien bisa dapat menghemat pengeluaran dana dari hal-hal yang tidak diperlukan ,dapat dikatakan seorang arsitek lansekap bagaikan seorang konsultan keuangan dalam skala pembangunan konstruksi sebuah taman
Sebagai contoh sebuah perwujudan taman sebuah rumah dapat di bongkar dan ditata ulang selama masih dalam bentuk gambar 3D diatas kertas daripada harus membongkar pekerjaan taman yang terlanjur telah dilaksanakan , dan memikirkan serta merencanakan pengggunanan energi pada sebuah bangunan rumah dapat dilakukan dengan memaksimalkan panas dari matahari dan membiarkan sinar matahari menjadi optimal dan perancangan taman yang baik dapat mereduksi panas suhu, sebagai pendingin sehingga tagihan listrik bulan bisa terkendali dan berhemat.
Mereka dapat bekerja untuk menekan besarnya pengeluaran dengan memberikan alternative-alternatif material yang sesuai dengan fungsi dengan memprioritaskan unsur estetika tanpa melupakan pertimbangan-pertimbangan biaya perawatan sebuah karya taman. Sebuah disain taman yang baik akan meningkatkan nilai pada sebuah rumah tidak hanya nilai ekonomis jauh dari itu adalah nilai spiritual dan emosi penghuninya.
Pada akhirnya seorang arsitek lansekap dapat membuat klien tidur nyenyak tanpa dihinggapi dengan stress pada saat membangun sebuah taman,
Sudahlah….serahkan saja keahlinya….!!
Posting Komentar